Rabu, 10 Juli 2013

Levante, rival Barça yang pertama di Liga

Tim yang dikomandani oleh Joaquín Caparrós akan mengunjungi Camp Nou pada putaran prtama Liga.

Pertandingan lainnya pada jornada pertama adalah

Celta-Espanyol, Rayo-Elche, Almeria-Villarreal, Valencia-Málaga, Valladolid-Athletic Club, Real Sociedad-Getafe, Osasuna-Granada, Madrid-Betis dan Sevilla-Atlético.

FC Barcelona akan memulai Liga 2013/14 melawan Levante yang dipimpin oleh Joaquín Caparrós. Mereka akan bermain di Camp Noupada akhir pekan 17 dan 18 Agustus. Akan menjadi yang pertama kalinya tim BArça memulai Liga dengan melawan tim Valencia.
Pada musim lalu, Barça memenangkan kedua pertandingan melawan Levante. 0-4 di kandang lawan dan di Cam Nou 1-0 berkat gol dari Cesc pada hampir akhir pertandingan.
Awal yang sulit
Setelah menjamu Levante, Barcelona akan mengunjungi Malaga dan kemudian Valencia. Jornada 4 akan dimainkan di Camp Nou dalam pertandingan sulit lainnya, yaitu melawan Sevilla.
Derby pertama di kandang sendiri
Pada jornada 12, akhir pekan 2 dan 3 November, pertandingan derby melawan Espanyol di Camp Nou. Pada putaran kedua, jornada 31, akhir perkan 29 dan 30 Maret 2014 akan dimainkan di Cornellà-El Prat. Dua pertandingan sebelumnya Barça akan bertemu Real Madrid.
Tiga pertandingan dalam satu minggu
Liga 2013/14 akan mempunyai jadwal yang lebih padat dibanding 2012/13 dikarenakan Piala Dunia Brasil 2014. Akan terdapat tiga pertandingan dalam kurun waktu satu minggu. Pada jornada 6 (FCB-Real Sociedad), jornada 11 (Celta-FCB) dan jornada 30 (FCB-Celta).
Pertandingan akhir melawan Atlético
Akhir pertandingan Liga akan dimainkan pada akhir pekan 17 dan 18 Mei. Barça akan menjamu Atlético Madrid di Camp Nou. Dan tentunya pertandingan ini tidak akan menjadi kunjungan yang pertama bagi mantan striker FCB David Villa, karena sebeumnya kedua klub akan bertemu di Supercopa. Barça akan mengunjungi lapangan Elche pada penultima jornada Liga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar